Dongeng insomnia · Nimbrung Mikir · Oooh Indahnyaaa....

Obituari Oma

Sebuah proyek rahasia yang digagas dan dimotori oleh pemilik Dunia Pagi, Amela Erliana itu akhirnya purna sudah. Mengumpulkan sekian blogger dan melempar bermacam thema cerita lalu pada akhirnya memutuskannya tentu saja tidak semudah membalik telapak tangan. Menyatukan sekian belas (ato puluh) blogger pada awalnya, dengan karakteristik yang berbeda, bahkan mungkin belum saling kenal apalagi kopdar bukan juga pekerjaan mudah. Namun itulah Amela, di sela kesibukannya mempersiapkan pernikahan (cihuuuiiii) akhirnya gadis manis yang suka bangun pagi ini mampu menyatukan sahabat-sahabat mayanya dan menyelesaikan buku “Obituari Oma”.

Dan inilah sepuluh orang bloggers yang naskahnya terkumpul dalam “Obituari Oma”:

Amella,Β Ilham, Orin, Sulung, Ari Tunsa, Dhenok, Kakaakin, Ne’, Lea, dan tentu saja…ihik…ihik..uhuk…uhuk… aku sendiri ashamed0002 Free Emoticons   Shame

Simak ini:

“Marina Wijaya, seorang artis senior yang telah malang-melintang selama setengah abad di dunia perfilman Indonesia. Kematiannya yang tiba-tiba meninggalkan kesedihan yang mendalam di hati keluarga dan penggemarnya. Tapi tak semua orang merasa kehilangan. Tak semua orang mencintai si cantik Marina.
10 orang blogger, dalam 17 flashfiction, mengisahkan sosok Marina Wijaya dari berbagai sudut pandang, berusaha mengungkap sisi lain sang bintang.”
Nah, Kawan, tidakkah kau penasaran dengan isi buku ini? Kumpulan tulisan sepuluh orang blogger yang mempunyai gaya bercerita tersendiri? Menarik!
???????

Sebuah langkah kecil yang berani namun mampu memotivasi untuk langkah-langkah yang lebih besar di kemudian hari. Terimakasih Amela, untuk kesempatan yang kau berikan untukku. Dan tentu saja para penulis buku ini. Seperti kata Amela, “Semoga buku ini bisa menjadi kenangan indah atas persahabatan kita.” Β  love0062 Free Emoticons   Love πŸ˜‰

16 tanggapan untuk “Obituari Oma

  1. aaah.. mbak choco berlebihan sekali memujiku.
    makasih ya sudah dipromosikan πŸ˜€

    Serius, Mela. Tanpa ajakanmu mana ada tulisanku terbit di buku? πŸ˜€

  2. waah selamat mbak… dan semua teman lainya, para blogger jago fiksi bersatu

    Makasiy, BuMon πŸ˜€ Yang lain jago, saya cuma tukang ndoboz hehehehe…..

  3. mbak Choco, amisyuuuuuuuu. *kecup jauh*

    pamer ah, dhe juga udah posting tentang Obituari Oma. senang akhirnya bisa satu buku dengan sang juragan jamu Marni, hehe. πŸ˜€

    Obituari Oma

    Miss you, too, Dheeee…..
    Aku yang senang, bisa bergabung denganmu, Say πŸ˜€

  4. selamat ya mbak bukunya sudah nongol hehehe, ada freenya gak oops maunya gratisa aja ya

    Makasiy ya, Jeng. Aku juga baru pesen tadi, Jeng hihihihihi….. πŸ˜›

  5. Wahh.. Hebat banget bun.
    Aku udah ga bikin cerpen lagi, lebih seneng jadi penikmat fiksi aja deh haha..

    Penikmat kadang kecewa dengan endingnya, tapi kalo pembuat bisa sesuka hati bikin ending. So, ayo nulis lagi, Ann πŸ˜€

    1. Aku dulu aktif di Kemudian.com bun. Beberapa kali bikin cerpen dan puisi tapi abis itu malah kepincut sama blog. Karena hak pemilik ya, suka ga suka musti suka hehe.. Kalo di sana banyak yg mengkritik atuutt..

      Naah, sudah di blog sendiri mesti nulis cerpen lagi, Ann πŸ˜€

  6. wah cukup penasaran dengan isi buku itu. Sayang hanya fiksi ya? **penyuka dokumentari**

    Hihihihi saya bisanya cuma menghayal, BuEm… πŸ˜€

  7. Aamiin.. semoga bisa menjadi kenangan indah ya mbak.. rasanya seneng banget akhirnya bisa terbit juga.. πŸ™‚

    Iya, ‘Ne, ini bukunya langsung tak pigura biar abadi :mrgreen:

  8. Diajeeeeng selamat ya tuk pencapaian ini, menunggu karya berikutnya. Salam

    Maturnuwun, Mabkyuu. Mohon doanya saja biar menyusul yang lain-lainnya πŸ˜€

Tinggalkan Balasan ke Orin Batalkan balasan