Pada satu kesempatan makan malam, seorang suami mengritik masakan istrinya.
“Ini kok gak berasa, sih? Digaremin gak tadi?”
Maka, sebagai seorang manusia dengan segala kekurangannya, ada banyak versi jawaban istri 😀
- Istri I: Maaf, Mas, aku sedang flu jadi kurang bisa merasakan tadi. Mari aku tambahkan garam.
- Istri II: (menangis tersedu-sedu) Hiks… aku sudah seharian memasak… sampai keringetan dan bau bawang hiks… celaan juga yang kudapat hikss…. (lari masuk kamar)
- Istri III: Udah makan aja! Kalo ga suka, masak aja sendiri Huh!
- Istri IV: (diam saja, pasang muka masam, makan dengan garpu dan sendok berdentangan menunjukkan kekesalannya)
Hahahaha….kira-kira itu tanggapan atas kritik suami. Pasti ada banyak versi sih, tapi empat aja deh yaa 😆
Nah, aku hendak bertanya, Kawan. Tentu saja aku gak akan menanyakan pertanyaan standar, termasuk istri yang manakah engkau? 😛
Yang aku tanyakan adalah, menurut narasi di atas, keempat jawaban tersebut dari:
- Empat istri dari satu suami
- Empat istri dari empat suami
Sertakan alasannya yaaa… 😀
Ada satu buku resep masakan untuk penjawab yang tepat dengan alasan paling keren menurutku 😀 😛
Happy Sunday and be a wise wife  😉