Iseng Aja

Buku Sekolah

Hari ini hari pertama masuk sekolah setelah Kedua Malaikatku menjalani liburan yang sangaaaaat lamaaa. Salah satu kesibukan di tahun ajaran baru adalah menyampul buku. Di sekolah Kedua Malaikatku memang mengharuskan para murid menyampul buku tulis dengan sampul coklat kemudian sampul plastik. Jelas ini sangat positif, agar tidak terjadi kesenjangan. Dan terutama agar para murid fokus belajar dan bukan memandangi cover bukunya 😛

Nah, setiap belanja buku pasti terjadi keributan dengan Si Cantik 😛 Bagaimana tidak, Gadisku ini selalu ingin buku dengan cover kesukaannya, lha padahal kan gak kliatan to, lha wong disampul. Mauku, buku dengan gambar apa aja yang penting tebal, kertas halus. Lha ini maunya yang bergambar Angry Bird dan garisnya warna-warni, ada pula jendela plastik di covernya untuk menulis nama. Lha rak yo percuma to?

Tapi, bukan Cantik kalo gak berhasil mendapatkan apa yang dia inginkan 😦

Bagaimana dengan Kawan semua, haruskah buku Si Kecil disampul juga? 🙂

Kalo mukenya kayak gitu sih emang mending disampul 😛
Satu mapel 2 buku 😦 Padahal ntar di akhir tahun ajaran masih bersisa 😦
Angry Bird yang terkurung sampul coklat 😀